Agar Salad Buah Tahan Lama, Ikuti Cara Ini
Faktanya, salad sayur dan buah terasa lebih enak dan nampak lebih cantik ketika disajikan dalam keadaan segar. Sayangnya, keterbatasan waktu serta jadwal yang padat membuat kamu terkadang perlu menyimpannya terlebih dahulu dan kesegarannya pun berkurang. Namun tenang saja, ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan supaya salad buah lebih awet kok. Berikut trik untuk menyimpan buah dan sayur, bahkan tanpa bantuan lemari pendingin atau kulkas!
1. Jangan mencuci buah dan sayur jika ingin disimpan
Jika belum ingin dikonsumsi, Ibu sebaiknya jangan mencuci buah dan sayur. Buah dan sayuran yang terlihat kotor bisa dilap sementara dengan kain atau tisu. Ternyata, mencuci buah dapat menghapus perlindungan alami dari buah dan sayur. Hal ini meningkatkan risiko jamur dan busuk pada buah dan sayur.
2. Buah dan sayur bertahan di lingkungan kering
Kelembaban dapat mempercepat penyebaran jamur. Letakkan handuk kertas atau kain di dalam boks atau tempat penyimpanan buah dan sayur.
3. Simpan pada suhu ruangan
Tahukah Ibu bahwa memang ada buah dan sayur yang tidak bisa disimpan di dalam kulkas.
4. Sayuran disimpan dalam tempat yang berventilasi
Ternyata, ventilasi udara sangat penting dalam menyimpan buah dan sayur.Sayuran khususnya akan lebih awet dan segar jika mereka di alam kotak kayu atau plastik dengan ventilasi udara. Apa pun tempatnya, Ibu perlu memberikan ruang agar ada celah untuk keluar masuk udara untuk mencegah pembusukan.
5. Rendam Dalam Air
Beberapa jenis buah seperti apel dan pir, akan mudah berubah warna apabila diletakkan begitu saja. Rendam potongan buah dalam baskom berisi air dingin agar tidak terjadi oksidasi. Lalu tiriskan ketika hendak disajikan.
6. Jangan Campur Dengan Dressing
Beberapa dressing tertentu, terutama yang mengandung banyak gula, dapat membuat salad buah berair dan buah-buahan menjadi layu. Dianjurkan untuk menyimpan dressing secara terpisah, dan baru mencampurnya ketika hendak disajikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar